Reportika.co.id || Kota Bekasi – Kepala UPTD LH Kecamatan Pondok Gede Markum menjelaskan perihal pencapaian target PAD pada tahun 2021 dan tahun 2022 serta target PAD tahun 2023 untuk UPTD LH Kecamatan Pondok Gede.
Markum menjelaskan bahwa target PAD tahun 2021 realisasinya mencapai seratus persen lebih sementara tahun 2023 realisasinya seratus persen dan target PAD tahun 2023 ada mengalami kenaikan kurang lebih 1 milyar.
“Realisasi PAD tahun dua ribu dua puluh dua itu seratus dua puluh satu persen sementara untuk tahun dua ribu dua puluh satu sebesar seratus persen. Target kita untuk tahun dua ribu dua puluh tiga ini ada kenaikan kurang lebih satu milyar itu dari target sebelumnya yaitu tahun dua ribu dua puluh dua,” papar Markum ketika dimintai keterangannya disela-sela kesibukannya (24/01/2023).
Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa kendala selama ini yang dihadapi yaitu perihal keterbatasan armada sehingga diperlukan peremajaan armada.
“Kendalanya dari segi armada harus ada peremajaan. Selagi jumlahnya berkurang dan kemungkinan juga mobilnya sudah pada tua juga kali ya, armada yang layak dipakai sampai saat ini sekitar lima belas unit,” jelasnya.
Kembali dirinya menjelaskan perihal harapannya ke Pemerintah Kota Bekasi lebih spesifik ke Dinas Lingkungan Hidup agar ada penambahan armada setiap tahunnya.
“Tentunya kami mengharapkan tiap tahunnya agar ada penambahan armada yang cukup signifikan karena armada yang sudah ada ini aja usia nya hampir lebih dari sepuluh tahun,” ujarnya.
Untuk Kecamatan Pondok Gede jumlah sampah yang diangkut setiap hari nya cukup banyak yaitu 24 unit mobil.
“Per hari kita angkut sampah itu sebanyak dua puluh empat unit mobil se Kecamatan Pondok Gede. Pegawai UPTD LH di Kecamatan Pondok Gede sebanyak seratus dua puluh dua orang,” tutupnya. (Gr/Sule).