Reportika.co.id || Kota Bekasi – Pasca kebakaran kios di terminal induk Kota Bekasi pada Selasa 19/07/2022 pagi sekitar pukul 07.00 WIB lalu, Plt Walikota Tri Ardhianto akan segera membangun kembali kios-kios yang terbakar.
Tri mengatakan akan segera dan meminta Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan untuk membuat konsep bangunan untuk para pemakai kios kios yang terbakar menjadi dua lantai, di atas kios penjual tiket, di bawah tempat ruang tunggu penumpang.
Dan ini pembangunan kios yang terbakar nantinya memakai dana APBD kerena lokasinya masih di lingkup kerja terminal induk Bekasi, dan untuk sementara waktu selama belum di bangun para pedagang dan penjual tiket kita tempatkan di lantai satu kantor kepala terminal.
“Tanah adalah milik Kota Bekasi berdasar BA 28. Karena itu kita akan berkordinasi dengan pihak Pemerintah Kabupaten Bekasi,” Pungkasnya.
Kepala Terminal induk Kota Bekasi Acim Maulana saat dikonfirmasi mengatakan, kebakaran menghanguskan 18 kios kios terjadi sekitar pukul 08.00 WIB diduga adanya gas bocor di lokasi kios pedagang masakan padang.
“Tadi sekitar jam 08.00 WIB salah satu pedagang sedang masak dan diduga ada gas bocor. Satu orang terluka dan sudah dibawa ke Rumah Sakit (RS). Kerugian ditaksir sekitar 126 juta rupiah,” Katanya.
Sule