Tanpa Fasilitas Toilet, Palas Fair 2022 Keluhkan Pengunjung

Reportika.co.id || Palas, Lampung Selatan – Event Palas Fair 2022 yang diselenggarakan di Lapangan Desa Bangunan, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, dikeluhkan oleh sejumlah pengunjung. Alasannya event tersebut tidak ada fasilitas umum seperti water closet (WC) untuk buang hajat.

 

Kebingungan mencari WC umum di lokasi Palas Fair 2022. Terpaksa, ia membuang hajat di rumah salah satu warga tidak jauh di lokasi Palas Fair.

 

“Seharusnya fasilitas umum seperti WC jangan dianggap sepele oleh panitia penyelenggara. Saya terpaksa menumpang ke rumah warga. Sedangkan, WC di Kantor KUA antri, mas,” kata parida selaku pengunjung.

 

Herwanto, warga asal Desa Bumirestu saat dijumpai di Palas Fair 2022 mengaku menyayangkan kegiatan yang menyuguhkan beragam usaha pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), tidak dilengkapi toilet umum. Padahal, harusnya dalam acara seperti ini harus ada WC umum yang disediakan panitia penyelenggara.

 

“Itu penting, Palas Fair itu hajat besar yang dikunjungi masyarakat banyak, baik yang dari Palas bahkan ada yang dari luar kecamatan palas. Apalagi pelaksanaan acaranya sampai dua hari, saat ini tidak ada WC. Pengunjung kesulitan buang hajat, kalau buang hajat harus ke belakang nyari tempat,” katanya. Rabu 7/9/2022.

 

Sementara itu, Salah satu Panitia Penyelenggara, Dedi Kawarudin membenarkan tidak disediakan fasilitas umum WC di lokasi Palas Fair. Meski demikian, pihaknya sudah berkoordinasi dengan beberapa kantor instansi tidak jauh di lokasi untuk menyediakan WC.

 

“Sebenarnya di lokasi Palas Fair ada beberapa toilet yang disediakan, seperti di Kantor KUA, Kantor Penyuluh KB dan Sekolah Dasar. Mungkin karena tidak memadai banyaknya pengunjung sehingga tidak mampu menampung.

 

Made

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *