Rutan Kelas 1 Medan Laksanakan Penyuluhan Terhadap Warga Binaan

Reportika.co.id || Medan, Sumut – Rumah Tahanan Negara Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut Memberikan Penyuluh Pendamping Sebaya Dari Medan Plus Kepada Warga Binaan bertempat di Klinik Rutan, Sabtu (24/06/2023).


Kegiatan Penyuluhan ini dilaksanakan secara tertutup atau closed meeting yang dihadiri warga binaan. Reinhard Silalahi sebagai Penyuluh Pendamping Sebaya dari Medan Plus menyampaikan saran saran dan masukan akan kepatuhan makan obat ARV jangan sampai terlewat memakan makan obat ARV.

Petugas Klinik Rutan Kelas I Medan memfasilitasi pemeriksaan darah Viral Load guna untuk memonitor efektifitas obat ARV.

Dokter Rutan Kelas I Medan memeriksa apakah ada Infeksi Infeksi Opportunistik pasien – pasien HIV di Rutan Kelas I Medan sekaligus memberikan pengobatannya.

Harapannya kegiatan ini dapat menurunkan tingkat penyakit dan memonitor tingkat penyakit HIV tersebut yang diderita warga binaan.

(Nelson Siregar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *