RKI Jakarta Utara Peduli Kesehatan, Datangi Warga Tugu Cek Gula Darah Gratis

Reportika.co.id || Jakarta – Rumah Keluarga Indonesia (RKI) dibawah biro Ketahanan keluarga melakukan pelayanan kesehatan untuk masyarakat (YanKes) cek gula darah gratis kepada warga masyarakat sekitar Kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jl. Walang Baru Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.

 

“Alhamdulillah, warga seneng kita datang untuk cek kesehatan, cek gula darah, warga mau bahkan ada yang nanya rutin tidak kegiatan ini,” kata Musyarafah petugas kesehatan yang menirukan ucapan warga yang di periksa. Minggu (28/8/22).

 

Musyarifah mengatakan, pemeriksaan kesehatan hanya di sekitar depan, samping kanan kiri kantor DPD PKS Jakarta Utara, para pedagang yang takut untuk meninggalkan dagangan, kebetulan mau.

 

“Sebenarnya kita ada cek kesehatan di Kantor, tapi kita coba jemput bola, jadi ada juga warga yang takut. Kita lakukan timbang berat badan, cek tensi darah, baru cek gula darah,”tambahnya.

 

“Kebetulan kegiatan di RT. 01/ RW 07, kami mengundang warga sekitar sini saja, karena lingkupnya Rukun Tetangga (RT). Undangan hanya untuk 50 orang, kalaupun ada orang dari luar ikut, juga bisa, kita siapkan sampai 100 kuota,” kata Dwi Ambarwati Kepala Biro Ketahanan Keluarga.

 

Syarat mengikuti cek kesehatan gratis cukup membawa Kartu Tanda Pengenal (KTP) dan undangan dan kemudian di foto untuk pendaftaran dan pendataan.

 

“Mereka warga sini, dia maulah ya, ikut hadir, untuk pemeriksaan kesehatannya. Kita siapkan kupon atau undangan sesuai amunisi yang ada, karena amunisi terbatas. Cek kesehatan guladarah. Tim medisnya adalah dari kader PKS, karena kebetulan Dokternya berhalangan hadir, temen-temen yang bertugas sudah dilatih sama dokter kita, dan sudah mengikuti pelatihan. Yankes dimulai jam 08.00-12.00 WIB,” tambahnya.

 

Ia berharap, mereka bisa peduli dengan kesehatan, mau berpartisipasi untuk berdemokrasi, ikut mendukung PKS, kita bersama-sama kolaborasi bersama masyarakat membangun demokrasi.

 

“Warga yang hadir, seneng dengan adanya layanan ini, mereka bilang, kapan lagi ada, memang ada rutin memeriksakan kesehatannya,” imbuhnya.

 

Sementara Fitri Ratnasari, S.SI selaku penanggung jawab RKI (rumah keluarga Indonesia) menjelaskan, kegiatan ini bertujuan sebagai edukasi kepada masyarakat, ketahanan keluarga. Selain kegiatan ini ada banyak sekali, ada pembekalan pranikah, parenting, pendidikan orang tua dan anak, konsultasi keluarga dan anak, layanan untuk kesehatan masyarakat, literasi, kesehatan keluarga.

 

Fitri menjelaskan, cara mendaftar konsultasi, kita punya nomor whatsApp khusus untuk pendaftaran konsultasi, yang di pegang oleh admin, kemudian ditanya permasalahannya apa, ada tim konsultasi suami istri, tim anak dan keluarga syariah dan akan di arahkan.

 

“Kami menyediakan dua layanan yaitu online dan offline, konsultasi Lewat zoom atau Videocall atau bisa di ruang DPD PKS Jakarta Utara. Siapa saja atau untuk umum,” tambahnya.

 

Fitri berharap, kami lebih dekat dengan masyarakat peningkatan kualitas edukasi anak-anak.

 

Samsudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *