Reportika.co.id || Jombang – Program berkadang yang bersumber dari anggaran APBD Kabupaten Jombang khususnya untuk Rumah tidak layak huni (RTLH) yang diberikan kepada masyarakat yang memang tidak mampu sesuai dengan data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) berada di seluruh Desa se-Kabupaten Jombang
Rasa senang di hati tak dapat di sembunyikan oleh Jamaludin (60), warga Dusun Pesantren RT 08 Desa Krembangan Kecamatan Gudo Kabupaten Jombang.
Pasalnya saat ini Jamaludin yang mendapatkan program bedah rumah serta sudah selesai pengerjaanya, bapak tersebut sangat senang karena merasa terbantu dengan adanya program berkadang tersebut.
Kepada Reportika Jamaludin mengatakan, jika sangat berterima kasih kepada Pemerintah Desa Krembangan yang sudah merealisasi program RTLH tersebut, sehingga bisa merenovasi rumahnya sehingga lebih layak di huni
“Saya berterimakasih kepada para pihak, pak Kepala Desa Krembangan sehingga rumah saya bisa mendapatkan bantuan RLTH,” Kata Jamaluddin.
Di tempat terpisah kepala Desa Krembangan bapak Kusnan mengatakan sangat berterimah kasih kepada pihak Kabupaten yang sudah memberikan bantuan bedah rumah RTLH lewat program berkadang.
“Semoga warga saya yang menerima manfaat bisa menjaga amanah serta merawat biar bisa di nikmati anak cucunya kelak ini adalah misi saya supaya masyarakat saya sejajar dengan masyarakat lainnya,” Pungkasnya.
“Dan sekali lagi saya banyak-banyak terima kasih kepada semua pihak, semoga dengan adanya program berkadang khususnya RTLH ini bisa menjadikan kemakmuran bagi warga saya,” ucapnya.
(Atho)