Puskeswan Palas-Sragi Laksanakan Vaksin Booster PMK Wilayah di Palas

Reportika.co.id || Palas Lampung Selatan – UPTD Puskeswan Kecamatan Palas-Sragi, Lampung Selatan, terus gencar menyuntikkan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK). Kali ini, ratusan ekor ternak sapi milik warga Desa Bumirestu, Kecamatan Palas, diberi vaksin booster PMK.

 

Plt Kepala UPTD Puskeswan Kecamatan Palas-Sragi, Wartono mengatakan pihaknya kembali melakukan vaksinasi terhadap ratusan ekor ternak sapi di dua Kecamatan, yakni Palas dan Sragi, Setidaknya ada 300 ekor ternak sapi di beri vaksin booster PMK untuk Kecamatan Palas.

 

“Jadi, pemberian vaksin pertama kepada 300 ekor ternak sapi di Desa Bumirestu, Kecamatan Palas ini sudah kami berikan Juli lalu. Nah, hari ini kami berikan vaksin booster atau tahap kedua,” kata dia, Senin 5 September 2022.

 

Wartono mengatakan pihaknya juga akan menyuntikkan vaksin booster PMK tersebut di Desa Kedaung, Kecamatan Sragi sebanyak 200 ekor. Pemberian vaksin tahap kedua ini untuk memberikan kekebalan tubuh ternak sapi terhadap PMK.

 

“Setelah di Kecamatan Palas, kami juga akan menyuntikkan vaksin booster PMK di Kecamatan Sragi yakni di Desa Kedaung. Jadi, total vaksin booster yang kami suntikkan ini ada 500 dosis,” kata dia.

 

Sementara itu, Kepala Desa Bumirestu, Sukiman mengatakan pihaknya berharap setelah adanya pemberian vaksin PMK tersebut akan terbentuknya kekebalan terhadap serangan PMK. Apalagi populasi ternak sapi di Desa Bumirestu cukup tinggi.

 

“Populasi ternak sapi di Desa kami mencapai 978 ekor. Sedangkan, baru 300 ekor ternak yang sudah divaksin. Artinya, masih banyak yang belum tervaksin di desa kami. Kami berharap selanjutnya pemberian vaksin ini masih di Desa kami,” kata dia.

 

“Harapan kami terhadap masyarakat agar selalu dapat mendukung kegiatan vaksin PMK, semoga dengan terlaksana dengan lancar. Vaksin Booster PMK dapat menjaga kekebalan tubuh sapi dari penyakit mulut dan kuku.

 

Made

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *