Reportika.co.id || Subang, Jabar – Monitoring lanjutan guna memastikan tempat penyimpanan logistik untuk pemilu di bulan Pebruari nanti dipastikan aman dan kondusif terutama di musim penghujan ini agar tidak kebocoran dan kebanjiran yang mengakibatkan logistik rusak.
Ketua panwascam Ciasem Kabupaten Subang ketika monitoring ruangan atau GOR Ciasem menuturkan, jika penyimpanan ditempat tersebut cukup aman.
“Bahwa GOR ini sangat layak untuk penyimpanan logistik pemilu 2024 di samping tempatnya luas bangunannya pun baru sehingga aman dari bocor di musim penghujan ini,” Tandasnya
Dan Dede, selaku komisioner PPK pun membenarkan dan setuju sekali bilamana tempat penyimpanan logistik pemilu ditempatkan di GOR Kecamatan Ciasem dan dipastikan akan aman.
“GOR kecamatan Ciasem ini sangat layak sekali untuk menampung logistik sebanyak kurang lebih 300 TPS yang terdiri dari 9 Desa,” Pungkasnya.
(Winata)