Mustofa : Pemberdayaan Sdm Juga Sangat Penting Selain Pembenahan Infrastruktur

Reportika || Kota Bekasi – Anggota DPRD Kota Bekasi Fraksi Gerindra Mustofa menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan di Kelurahan Pekayon Jaya dalam rangka penyusunan RKPD tahun anggaran 2024 pada hari Kamis, 19 Januari 2023 pukul 09.00.

Mustofa menegaskan bahwa musrenbang nya berjalan dengan lancar dan mudah-mudahan usulan warga di 26 RW bisa terealisasi.

“Alhamdulillah musrenbang pagi hari ini berjalan dengan baik dan lancar dan mudah-mudahan saja usulan warga dari 26 RW di Kelurahan Pekayon Jaya ini terealisasi nanti,” papar Mustofa Anggota DPRD Kota Bekasi Fraksi Gerindra (19/01/2023).

Selanjutnya dirinya menegaskan bahwa dari keseluruhan usulan tersebut didominasi oleh pembenahan infrastruktur tapi dirinya berharap agar sasaran lainnya juga yaitu pembenahan sumber daya manusianya.

“Ini hampir mayoritas usulannya pembenahan infrastruktur ya tapi saya usulkan tadi kalau bisa jangan hanya infrastruktur saja ya pemberdayaan stakholder yang lainnya juga semacam PKK dan Kader Posyandu itu kan berhubungan dengan masyarakat ya perlu ditingkatkan juga insentifnya. Infrastruktur juga perlu karena ini juga pelayan publik bagi ketua RT dan RW ini untuk menunjukan bahwa ketua RT dan ketua RW juga peduli dengan lingkungan lagi-lagi saluran dari aspirasi ini kan beberapa tahap baik melalui pokir (pokok pikiran) anggota DPRD, melalui musrenbang, dan melalui eksekutif,” tutupnya.

Sule

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *