Reportika.co.id || Lampung Selatan – PT.ASDP (Persero) Cabang Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan mengadakan lomba pesta rakyat dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia yang ke-78, acara pesta Rakyat di Sambut gembira masyarakat beberapa Desa yang ada di wilayah Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan.
Dalam lomba hari ini, 25/08/2023 yakni lanjutan kegiatan lomba pada hari kemarin, yaitu lomba tilawatil Qu’ran yang di ikuti 63 peserta dari 17 Kecamatan Yang ada di wilayah Lampung Selatan.
“Kemarin kita telah mengadakan lombah Tilawatil Qu’ran untuk yang pertama kalinya di adakan dalam lomba ini kita adakan kategori anak anak dan remaja. Yang belum pernah mengikuti lomba Tilawah baik tingkat Kecamatan maupun tingkat Kabupaten dan Provinsi,” ucap Hj. Maryati perwakilan ASDP Bakauheni.
“Alhamdulilah acara lomba tilawah dapat berjalan dengan lancar sesuai rencana.insaallah untuk tahun depan kita akan mengadakan kegiatan seperti ini,” Ujarnya.
Firmawan selaku kordinator kegiatan mengatakan lomba pesta rayat mengadakan lomba makan kerupuk, lomba balap karung, lomba tarik tambang, lomba main bola corong, lomba estapet tepung, lomba joget kardus, lomba ambil koin, lomba bakiak, dan banyak lagi lomba-lomba lainnya.
“Kegiatan lomba ini akan berlangsung 3 hari mulai dari hari kamis tanggal 24 sampai tanggal 26-8-2023. Untuk kegiatan puncaknya akan berlangsung besok akan ada lomba panjat pinang, dan lomba-lomba lainnya yang belum terselesaikan, kegiatan lomba rencananya akan di tutup oleh Bupati Lampung Selatan.” Ujar Fihmawan.
Disisi Lain Cici Wahyuningsih selaku manager Bakauheni Harbour City ( BHC) menambahkan.area kawasan menara Siger dan Masjid BSI akan di bangun untuk kegiatan kegiatan wisata, sedangkan untuk masjid BSI sendiri nantinya untuk ajang lomba religi yakni lomba MTQ baik tingkat Kabupaten Maupun Tingkat Provinsi.
“Sekarang ini BHC sendiri lagi mengadakan perbaikan menara Siger dan menata kembali tempat tempat yang tidak tertata agar lebih bagus kembali,”katanya.
Agusnadi