Reportika.co.id || Lampung Selatan, Lampung – Koramil 0421/08 Palas Kecamatan Palas, bersama masyarakat Desa Tanjung Sari Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan menbersihkan puing-puing rumah yang terkena bencana angin puting beliung yang di sertai hujan deras pada minggu, 10/11/2024 lalu.
Danramil 0421/08 Palas Kapten Inf Ujang Herudin mengatakan, untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana puting beliung pihak Koramil 0421/08 Palas menurunkan 10 orang anggota bersama masyarakat untuk membersihkan puing-puing rumah warga bernama Susiama yang terkena angin puting beliung.
“Tepatnya pada pukul 12.30 WIB kemarin siang, untungnya dalam musibah bencana kemaren tidak ada korban jiwa, sedangkan rumah ibu Susiama (64) dalam keadaan kosong, ibu Susiama sedang berada ti tempat tetangganya sehingga waktu kejadian ibu Suaiama tidak terkena bencana,” Ujar Damramil Palas.
Danramil 0421/08 Palas Kapten Inf Ujang Herudin juga menjelaskan untuk membantu rumah Susiama, pihak Koramil akan berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Palas agar dapat mencarikan bahan bahan untuk memperbaiki rumah Susiama yang rusak berat.
“Yang paling penting untuk perbaikan rumah ibu Susiama atap rumahnya yang terlebih dahulu, karena atap rumah dengan kerusakannya yang lebih parah, kalau dinding ruangan L yang roboh nanti akan kita carikan dananya mengapa atap rumah yang terlebih dahulu yang akan kita perbaiki, agar ibu Susiama bisa menempati rumahnya kembali, sementara ini ibu Susiama menumpang dengan tetangganya,” Tambah Danramil.
Sementara Kabid Bencana Alam Dinas Sosial Kabupaten Lampung Selatan mengatakan pihaknya telah mendapatkan telepon dari Kepala Desa Tanjung Sari Sujarwo tadi malam, menurutnya Kepala Desa mengatakan telah terjadi bencana alam berupa angin puting beliung yang telah memporak porandakan rumah warga yang berada di Dusun Indakgri Desa Tanjung Sari dan menumbangkan pohon pohon yang ada di depan rumah warga.
“Sementara pihak Dinas Sosial Kabupaten Lampung Selatan akan memberikan bantuan berupa alat-alat logistik berupa terpal untuk mengatapi rumah yang atapnya rusak terkena angin puting beliung, selain terpal pihaknya juga akan memberikan bantuan sembako dan keperluan lainnya untuk meringankan ibu Susiama karena rumah ibu Susiama, karena kerusakannya yang lebih parah,” Ujar Kabid Sosial Siswanto.
Sementara Kadus Dusun Indakgri Suranto mengatakan, dengan adanya angin puting beliung yang melanda Desa Tanjung Sari kemaren siang, dari hasil pendataan ada 20 rumah yang terkena angin puting beliung yang paling banyak terletak di Dusun Indakgri RT 02.
“Di Dusun Indakgri ini ada 13 rumah yang terkena angin puting beliung hanya rumah ibu Susiama ini yang paling parah, dan 12 rumah lainnya hanya teras dan sebagian tempat usaha kalau masalah kerugian kami belum bisa menafsirkan berapa kerugian yang di alami masyarakat yang terkena angin puting beliung ini, hanya rumah ibu Susiama ini di perkiran mencapai puluhan juta melihat kondisi rumahnya yang rusak,” Pungkas Kadus Dusun Indakgri.
Agusnadi