Reportika.co.id || Lampung – Mewakili Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Prasetyo, Kamis (5/1/2023) menghadiri Jl. Mayjend. H. M. Ryacudu Bandar Lampung.
Gubernur Lampung Ir Arinal Djunaidi, membuka secara resmi Jalan Mayjend.H.M Ryacudu Bandar Lampung, bertempat di Rumah Makan Sambal Seruit Sukarame Jalur 2 Korpri Bandar Lampung.
Tampak hadir pada kegiatan tersebutKaro Ops mewakili Kapolda Lampung, Danlanal Lampung, Danlanud P. Bunyamin, Ketua DPRD Provinsi Lampung, Anggota Forkopimda, Provinsi Lampung, Walikota Bandar Lampung, Bupati Lampung Selatan, beserta tamu undangan lainnya.
Dikesempatan tersebut Gubernur Lampung dalam sambutannya menyampaikan Jalan Mayjend Ryacudu merupakan akses pintu masuk utama Provinsi Lampung dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Provinsi Lampung.
“Saya berharap kiranya Kementerian PUPR dan Kementerian BUMN
khususnya PT. Hutama Karya untuk dapat mendukung peningkatan akses jalan Terusan Ryacudu dari Gerbang Tol ke arah Kampus Itera dan Polda Lampung menuju Jalan Ryacudu sepanjang 2,5 Km agar juga segera ditangani,” tuturnya
“Dengan terbangunnya Jalan Ryacudu yang terkoneksi dengan gerbang Tol JTTS telah merubah tata ruang di sepanjang jalan ini kearah yang lebih baik, serta menimbulkan khususnya pada sektor multiflier effect perdagangan dan jasa bagi pelaku ekonomi dan Land Value Capture yaitu nilai ekonomis lahan yang terus meningkat,”tegasnya”.
Lebih lanjut Gubernur menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung telah melakukan penanganan Jalan Mayjen Ryacudu sepanjang 3,315 Km ke arah Gerbang Tol Kota Baru yang terdiri atas 2 jalur dan trotoar, dan Gubernur juga mengucap terimakasih atas seluruh dukungan dari semua pihak atas terlaksananya pembagunan jalan Mayjend H.M Ryacudu.
“Semoga pembangunan ini dapat menjadi awal yang baik bagi percepatan pemerataan pembangunan di Provinsi Lampung guna mewujudkan visi Rakyat Lampung Berjaya,”pungkas Gubernur”.
Usai menyampaikan sambutannya Gubernur Lampung bersama unsur Forkopimda dan tamu undangan lainnya melaksanakan Penandatanganan Prasasti, sebagai tanda diresmikannya penggunaan Jl. Mayjend Ryacudu.
Sangun