Ketua MPW PP Lampung Rycko Menoza, Hadiri Pelantikan Pengurus PAC PP di Sidomulyo

Reportika.co.id || Sidomulyo, Lampung Selatan – Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung, Rycko Menoza. SZP hadiri pelantikan pengurus PAC Pemuda Pancasila se-Kabupaten Lampung Selatan di GSG Betik Hati Kecamatan Sidomulyo, Rabu 8 Februari 2023.

 

Pada kesempatan itu, Rycko Menoza SZP mengatakan Pemuda Pancasila merupakan organisasi lama yang namanya sudah dikenal dikalangan masyarakat Indonesia. Bahkan, seiring berjalannya waktu pemuda Pancasila banyak mengisi jabatan-jabatan strategis, mulai dari kepala desa sampai legislatif.

 

“Ini membuktikan kalau peran Pemuda Pancasila terasa dimana-mana. Enggak apa-apa dicap jelek, tetapi mari kita buktikan kalau Pemuda Pancasila itu bermanfaat bagi masyarakat. Buktinya banyak yang jadi anggota DPRD, jadi kades juga banyak. Artinya PP ini bermanfaat bagi orang banyak juga,” kata Mantan Bupati Lamsel Periode 2010-2015 itu.

 

Rycko juga berpesan kepada seluruh pengurus Pemuda Pancasila agar tidak menyalahgunakan jabatan. Bahkan, ia mengajak pasukan seragam loreng hitam orange itu untuk menjaga keutuhan bangsa serta menolak perpecahan yang membahayakan NKRI.

 

“Jadi ketua itu bukan untuk gagah-gagahan, ada tanggungjawab yang besar. Manfaatkanlah amanah yang diberikan sebagai ladang berbuat kebaikan dan berkiprah di tengah masyarakat luas,” kata dia.

 

Sementara itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila Lamsel M. Akyas berharap kehadiran Rycko Menoza SZP dapat memotivasi dan memacu semangat para kader PP di Lamsel untuk berbuat baik di tengah masyarakat.

 

“Banyak contoh kader yang jadi anggota DPRD. Artinya Pemuda Pancasila berdiri untuk semua golongan dan tidak membeda-bedakan latar belakang,” ujarnya yang diamini Majelis Penasehat Organisasi PP Lamsel Agus Sartono.

 

Made

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *