Kemarau Panjang, Hektaran Sawah di Sragi Lampung Selatan Terancam Gagal Panen

Reportika.co.id || Sragi, Lampung Selatan – Puluhan hektar tanaman padi berumur 1 hingga 2 bulan di Desa Kuala Sekampung Kecamatan Sragi, Kabupaten Lampung Selatan mengalami Kekeringan.

Dengan kurangnya curah hujan 2 bulan belakangan ini sangat mempengaruhi tanaman padi para petani, yang mana sehabis tanam pada bulan juli belum juga ada turun hujan sampai sekarang ini sehingga lahan persawahan yang sudah di tanam padi mengalami kekeringan.

Sumiatun (54) salah satu warga Desa Kuala Sekampung Kecamatan Sragi Mengatakan jika sawah miliknya seluas lebih kurang 1 hektar sehabis tanam pada bulan juli hingga sekarang belum juga di guyur hujan padi miliknya sekarang ini harus sudah di pupuk.

“Tidak adanya hujan sawah miliknya belum bisa di pupuk sehingga sangat mempengaruhi pertumbuhan padi sedangkan sawah milik tidak ada sumur bor, mau melakukan pompanisasi dirinya tidak mempunyai mesin pompa,” Ujarnya.

“Sekarang ini sawah milik saya sudah mengalami kekeringan, Selain kekeringan sawah saya juga di serang penyakit sundep, hama tanaman padi yang menyerang akar tanaman padi sehingga pertumbuhan padi akan mati,” Tambah sumiatun

Sarudin (46) mengatakan Tanaman padi miliknya yang sudah berumur 2 bulan juga mengalami kekeringan, Apa bila di akhir bulan ini belum juga ada turun hujan maka sawah miliknya akan mengalami gagal panen.

“Saya sangat berharap akhir bulan atau awal bulan september ini ada turun hujan Sehingga tanaman padi para petani tidak jadi gagal panen, dan para petani akan bisa panen,” Harap Sarudin

Agusnadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *