Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Berikut Pesan Walikota Bandar Lampung

Reportika.co.id || Bandar Lampung – Walikota Bandar Lampung Hj.Eva Dwiana Hadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda bertempat di Lapangan Kantor Pemerintah Kota Bandar Lampung.

 

Acara dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai.Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, lagu mengheningkan cipta.

Hadir dalam acara Forkompinda Kota Bandar Lampung, Plt.Sekda Kota Bandar Lampung, Para Kepala Dinas dan Badan Pemerintah Kota Bandar Lampung, Para Pejabat Eselon 3 dan Eselon 4, Para Camat se-Kota Bandar Lampung, Organisasi Pemuda(Karang Taruna, KNPI dan Pemuda Panca Marga,Banser NU).

 

 

Dalam sambutannya Walikota Bandar Lampung Hj.Eva Dwiana,membacakan sambutan Menteri pemuda dan Olahraga RI (Menpora) Zainudin Ismail, dalam Hari Sumpah Pemuda ke -98 dengan tema Bersama Membangun Bangsa.Dalam Bagian sambutannya yang dibacakan, Hj.Eva Dwiana memaparkan

 

“Dengan memperingati Hari Sumpah Pemuda ini adalah upaya menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan untuk dijadikan teladan dan inspirasi untuk penggerak untuk visa bangsa yang besar,”paparnya.

 

“Dengan Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primorial, suku, agama, ras, dan juga kultur sehingga bagaimana kepentingan menjadi kekuatan bukan faktor yang melemahkan,”papar nya lagi.

 

“Dengan memperingati Hari Sumpah Pemuda ini selalu menjadi arti penting, karena ancaman-ancaman terhadap kesatuan inilah yang menjadi tekad kita untuk meneruskan perjuangan kemerdekaan untuk mewujudkan cita-cita pada saat ini dan sepanjang masa,” Sambungnya

 

“Pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan pemuda dimasa sekarang menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia masa yang akan datang,” Ucapnya

 

Upacara Hari Sumpah Pemuda berjalan khidmat dan tertib yang di tutup dengan pembacaan doa.

Dan pada kesempatan ini selesai Upacara Walikota Bandar Lampung Hj.Eva Dwiana berfoto bareng bersama Para para pejabat pemerintah Kota Bandar Lampung dan jajarannya dan Organisasi-organisasi pemuda yang hadir dalam acara tersebut.

 

Sangun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *