Giat Anjangsana, Kapolsek Blanakan Berikan Sembako dan Al Qur’an Kepada Guru Ngaji

Reportika.co.id || Subang, Jabar – Jajaran Kepolisian Sektor Blanakan yang dipimpin Kapolsek Blanakan melaksanakan anjangsana ke dua rumah warga untuk memberikan bantuan sembako dan Al-Quran dimana dalam pemberian sembako dan Al-Quran tersebut dengan wujud kepedulian kepada guru ngaji Ustad Asim yang mengajar di rumahnya secara sukarela.

Penyerahan bantuan paket sembako dan Al-Quran kepada Guru ngaji Ustad Asim sukarelawan dan Al-Quran untuk anak didiknya masing-masing yang bertempat tinggal di Dusun Mekar sari , Desa Blanakan Kecamatan Blanakan Kabupaten Subang, semoga dengan memeberikanmu bantuan tersebut untuk guru ngaji Ustad Asim sehingga semangat dan untuk bantuan Al-Quran Dapet belajar ngajinya dengan rajin sehinga muncul yang pinter mengaji.

Terpisah Kapolres Subang AKBP Sumarni, SIK., SH.,MH menuturkan, dirinya sangat mengapresiasi positif KaPolsek Blanakan Iptu Andri Sugiarto, S. Ip.,M. A. P dan jajaran yang sudah sangat peduli dengan berbagi antar sesama khususnya kepada Guru Ngaji yang sukarelawan tanpa pamprih.

“Saya berharap kegiatan ini dilanjutkan dan memberikan bukti bahwa kepedulian Polri begitu besar terhadap para Guru ngaji secara sukarelawan mengajarkan kepada anak-anak ,”imbuh perwira dengan dua melati dipundaknya itu

Menurut orang nomor satu di Polres Subang itu, pihaknya terus berkontribusi membantu para Guru ngaji sukarelawan dengan mendorong para jajarannya di wilayah hukum Polres Subang pada tingkat Polsek, untuk terus memberikan sumbangsinya kepada masyarakat.



Winata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *