Ditinggal Sebentar, Sepeda Motor Milik Guru PAUD Raib Digondol Maling

Reportika.co.id || Palas Lampung Selatan – Ditinggal masuk kedalam rumah sebentar, sepeda motor milik seorang guru PAUD di Desa Rejomulyo, Kecamatan Palas, Lampung Selatan, raib ketika diparkir di samping rumahnya sendiri, Senin 25 Juli 2022 sekitar pukul 11.00 WIB

 

Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh media, sepeda motor jenis Honda Beat BE-2613-EK warna hitam yang raib disiang bolong itu diketahui milik Mukayati, warga Dusun Pekalongan, RT/RW 002/002, Desa Rejomulyo.

 

Peristiwa itu berawal ketika korban baru pulang dari mengajar PAUD yang ada di lingkungan Desa Rejomulyo. Saat itu, korban memarkir kendaraannya di samping rumah dan korban masuk kedalam rumah.

 

“Setelah saya telponan sama anak saya dan sempet keluar rumah. Selesai telponan, saya masuk lagi ke rumah mau mengambil kunci motor untuk memasukan motor kedalam rumah. Ketika dilihat, motor saya sudah enggak ada,” kata dia saat ditemui di Mapolsek Palas, Senin 25 Juli 2022.

 

Saat kejadian, kata korban, tidak ada satupun yang melihat aksi kriminalitas yang dialaminya. Namun, keterangan tetangganya ada yang melihat motor itu mengarah bagian Timur atau menuju jalan Poros Kecamatan Palas.

 

“Enggak ada yang lihat saat peristiwa itu. Tapi, informasinya ada yang liat kalau motor itu melaju ke arah Timur. Atas kejadian itu, saya laporkan ke Polsek Palas,” kata dia.

 

Sementara itu, Kepala Desa Rejomulyo, Warsito belum mengetahui adanya salah satu warganya alami kehilangan sepeda motor. Namun, ia membenarkan bila korban merupakan salah satu tenaga pendidikan di PAUD di desa setempat.

 

“Saya belum tau informasi itu. Justru saya baru tahu dari konfirmasi wartawan. Tapi, kalau korban atas nama Mukayati betul seorang guru PAUD,” kata dia.

 

Hingga berita ini diterbitkan, korban masih dalam proses laporan dan dimintai keterangan dari pihak Polsek Palas. Sedangkan, Kapolsek Palas AKP Andy Yunara belum bisa dimintai keterangan.

 

Made.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *