Buka Basic Training Wahdah Peduli Sulawesi Selatan, Wabup Amran Minta Kesungguhan Peserta

Reportika || Kab Wajo – Wakil Bupati Wajo, Amran berharap agar peserta Basic Training Wahdah Peduli Sulawesi Selatan dapat menyimak materi dengan sungguh-sungguh dan narasumber juga bisa kami menjalankan kewajibannya dengan baik agar tujuan training dapat tercapai.

“Upaya kesiapsiagaan Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) untuk memberikan training ini sebagai komitmen dan wujud tanggung jawab moral kepada masyarakat, dedikasi yang tinggi dan loyalitas terhadap nilai-nilai kemanusiaan,” ucap Amran saat membuka Basic Training Wahdah Peduli Sulawesi Selatan yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Minggu (2/10/2022).

Amran menuturkan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Wajo merasa bersyukur dan bangga atas kegiatan sosial keagamaan yang digelar oleh WIZ ini. “Semoga nilai-nilai kebaikan dan kearifan dapat tertular kepada kita semua,” ucapnya.

Pada kegiatan yang dihadiri oleh para pengurus WIZ dari seluruh Kabupaten/Kota se-Sulsel ini, Amran menuturkan bahwa WIZ merupakan salah satu lembaga amil zakat yang telah memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan kehidupan beragama di Kabupaten Wajo terutama peningkatan kesadaran bagi ummat muslim untuk berzakat, bersedekah dan berinfak.

“Manfaat, berzakat, berinfak dan bersedekah itu senidiri, tentunya hanya dapat dirasakan oleh orang-orang yang senantiasa percaya akan janji Allah SWT, bahwa setiap rupiah yang dikeluarkan untuk zakat, infaq dan sedekah akan digantikan dengan bekali-kali lipat,” ucapnya.

Amran juga memuji WIZ yang menurutnya tidak dapat diragukan lagi kepeduliannya. “Salah satu organisasi yang senantiasa hadir disetiap momen bencana baik yang ada di wilayah kabupaten Wajo maupun diluar Kabupaten Wajo. Selalu berupaya terdepan dan tercepat dalam memberikan bantuan kepada korban bencana,” ucapnya.

Sementara, Ketua WIZ Kabupaten Wajo, Muhammad Idrus menjelaskan bahwa kegiatan basic training tersebut digelar oleh WIZ Prov Sulsel yang dipusatkan di Kabupaten Wajo dengan mengundang ratusan pengurus WIZ dari daerah di wilayah Sulsel.

“Kami atas nama panitia menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran Bapak Wakil Bupati Wajo untuk membuka acara kami. Begitupun, terima kasih kepada WIZ prov Sulsel atas kepercayaannya menjadikan Wajo sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan,” ucapnya.

Bust / Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *