Reportika.co.id || Lampung Selatan, Lampung – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Selatan membentuk Desa Tangguh Bencana (Destana) dan melantik 30 orang menjadi relawan Tagana bertempat di Desa Sukapura Kecamatan Sragi Kabupaten Lampung Selatan.
Kegiatan ini di hadiri oleh Suskalak BPBD Kabupaten Lampung Selatan Arisandi, Kabid BPBD Kabupaten Lampung Selatan Erwan, Sekcam Sragi Suhadi, Kades Desa Sukapura Sugianto, peserta Tokoh masyarakat Desa Sukapura dan masyarakat peserta sosialisasi Desa Tangguh Bencana.
Kepala Desa Sukapura Sugianto mengatakan Desa Sukapura adalah Desa rawan bencana dengan di bentuknya Desa Bagi Tangguh Bencana di Desa Sukapura Kecamatan Sragi Kabupaten Lampung Selatan dan masyarakat yang di tunjuk sebagai anggota tagana siap untuk menjalankan tugasnya
“Bagi masyarakat yang mendapatkan tugas harus mempunyai rasa tanggung jawab jangan terjadi bencana kita tidak siap dan tidak bertanggung jawab sehingga apa bila terjadi bencana semuanya harus sudah siap,” Ucapnya
Kasulak BPBD Kabupaten Lampung Selatan Arisandy dalam sambutannya mengatakan, di bentuknya Desa Tangguh Bencana adalah bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan terhadap Desa Desa rawan bencana seperti banjir gempa bumi angin puting beliung ini semua bencana yang tidak di duga kapan akan datang bencana tersebut
“Untuk Kecamatan Sragi Desa Sukapura adalah Desa yang menjadi skala prioritas karena Desa Sukapura adalah Desa rawan bencana jadi bagi masyarakat yang telah ditunjuk menjadi satgas penanggulangan bencana yang jumlahnya 30 puluh orang agar dapat membagi tugas,” Ujarnya.
Beliau juga menambahkan dalam BPBD ada beberapa bagian untuk di pahami oleh satgas di antaranya bagian logistik bagian evakuasi bagian rendah bagian pendataan bagian dapur dan sebagainya jadi bagi satgas harus tetap siaga 1 x 24 jam dan apabila ada bencana satgas harus cepat tanggap
“Untuk Kabupaten Lampung Selatan baru 4 Kecamatan yang telah di bentuk Desa Tangguh Bencana di antaranya Kecamatan Candipuro Kecamatan Rajabasa Kecamatan Sragi dan Kecamatan Palas beberapa waktu yang lalu di Kecamatan Sragi telah terjadi banjir yang melanda Kecamatan Sragi dan hampir memutuskan jalan penghubung Kecamatan Sragi dan Kecamatan Ketapang untung semuanya dapat di kendalikan,” Tambah Kasuskalak BPBD Kabupaten Lampung Selatan tersebut.
Sekcam Kecamatan Sragi Suhadi SE menambahkan di tunjuknya Desa Sukapura agar masyarakat dapat memperhatikan apa yang telah di paparkan oleh pihak BPBD Kabupaten Lampung Selatan ini demi kepentingan kita bersama
“Semua satgas yang telah di bentuk ini agar semuanya mempunyai rasa tanggung jawab karna satgas ini adalah relawan yang di bentuk langsung oleh BPBD dan akan di berikan SK dari Desa,” Ujar Sekcam Sragi.
Agusnadi