Reportika.co.id || Morowali, Sulteng – Persiapan yang matang dan bersikap tenang serta Kebijaksanaan dalam mengambil keputusan tentu menjadi jurus pamungkas setiap Incumbent, perlu diketahui bahwa dalam pertarungan politik, tidak ada yang makan gratis, pasti bayar mustahil bila tak mengeluarkan gocek, hal itu dipaparkan politisi senior Morowali yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Morowali Kuswandi.
Orang nomor satu di DPRD Kabupaten Morowali tersebut menyikapi setiap pertarungan pasti memerlukan kesiapan diri serta bentuk strategi lainnya termasuk finansial.
“Setiap Caleg mempunyai desain dan trik masing-masing dalam melakukan pendekatan terhadap warga, jujur saja sampai detik ini saya belum turun lapangan, namun saya yakin atas dukungan warga serta kiat kerja teman teman yang masih percaya akan kapabilitas serta bentuk wujud karya yang telah terlaksana dilingkungan masyarakat tentu akan menjadi barometer nilai tersendiri di kalangan masyarakat umum,” Tutur kuswandi.
“Intinya dalam pertarungan mendatang semua Caleg telah siap dengan langkah dan strategi untuk mencapai kemenangan, untuk saat ini masih saya memangku jabatan Ketua DPRD Kabupaten Morowali, saya mengharapkan baik kepada seluruh Caleg maupun masyarakat Morowali kiranya tetap menjaga keharmonisan kekeluargaan jangan berprinsip membedakan warna, agar tetap berada di koridor, aman menghindari pertikaian, selalu bergandengan tangan dalam tujuan yang sama untuk meraih suara khususnya kepada seluruh Caleg, demikian pula kepada masyarakat seyogyanya menerapkan keamanan lingkungan menjaga kestabilan berpendapat dalam mendukung siapa yang dijagokan dengan begitu pemilihan legislatif yang aman dan nyaman akan terlaksana sesuai dengan harapan kita semua,” tandas Kuswandi
Darman