Bemnus Sumut Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Kematian Maut di Karo

Reportika.co.id || Medan, Sumut – Badan Eksekutif Mahasiswa Nusantara (BEMNUS) Sumatera Utara meminta Polda Sumatera Utara untuk mengusut tuntas Kematian maut di Kabupaten Karo Sumatera Utara yang mengakibatkan 4 orang meninggal dunia, Jum’at (28/06/2024)

Rumah seorang Wartawan lokal di Karo, Sumatera Utara dibakar orang tidak dikenal, menewaskan 4 orang termasuk wartawan lokal tersebut. Rico Sampurna yang merupakan seorang Wartawan dari Tribrata TV Tewas bersama dengan istri, anak dan juga cucunya akibat rumah yang ditinggalinya terbakar.

Kejadian rumah Wartawan terbakar itu terjadi di Jalan Nabung Surbakti, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara pada hari Kamis, 27 Juni 2024 dini hari sekitar pukul 03.00 – 04.00 waktu setempat.

“Saya meminta rekan-rekan Polda Sumatera Utara untuk segera menuntaskan kasus ini dengan baik, segera lakukan penyelidikan dan usut tuntas kasus ini”, ujar Sardani

Sardani juga mengatakan akan mengawal kasus ini hingga tuntas.

“Kami akan mengawal kasus ini hingga tuntas nantinya, dan apabila tidak ada perkembangan seiring berjalannya waktu, maka kami akan turun kejalan untuk menyampaikan pesan hangat ini di depan Mapolda Sumatera Utara,” tegasnya

Dirinya juga menambahkan bahwa jangan sampai tagline #percumalaporpolisi di gaungkan kembali oleh Masyarakat dan Mahasiswa Sumatera Utara,dirinya juga menyampaikan bahwa,sangat yakin dan percaya masih banyak Polisi-Polisi yang berhati malaikat untuk menuntaskan kasus ini.

RA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *