Reportika.co.id || Kabupaten Bekasi – Pembegalan terjadi di jalan Desa Sukakarya Kecamatan Sukakarya kabupaten Bekasi pada selasa dini hari pukul 02.00 WIB, korban yang diketahui bernama Ridho (16 tahun).
Dari penuturan Kakak Korban, Reza Mukti, kejadian tersebut terjadi saat kejadian korban hendak keluar rumah untuk tukar tambah handphone melalui media sosial Facebook, korban janji bertemu di Kampung Tenjo laut Desa Sukakarya, nahasnya, malam itu Ridho menjadi sasaran begal dengan modus COD.
Saat kejadian, korban membawa 2 unit handphone, 1 handphone milik korban untuk dituker tambah dan 1 handphone iPhone 7+ milik kakaknya untuk komunikasi,
“Ridho berangkat dari rumah niatnya ingin tuker tambah hp, dia bawa HP 2 unit, HP miliknya buat dituker, sama iPhone buat komunikasi bang,” kata Reza kepada Wartawan.
Korban sendiri berangkat ke wilayah Kampung Tejo laut Desa Sukakarya dengan menggunakan motor Honda Genio pada Selasa dini hari, setiba di lokasi ridho bertemu dengan kedua orang yang sebelumnya di kenal melalui media sosial Facebook dipinggir jalan kampung Tenjo Laut untuk melalukan proses tuker tambah handphone, lalu kedua orang tersebut meminta korban untuk mengantarkan mereka ke rumah dengan alasan handphone tukeran masih dirumah bahkan korban dijanjikan akan ditambahkan uang senilai Rp 400 ribu rupiah, korban bersama kedua pelaku dengan modus COD, sempat menambah angin motor Genio miliknya karena bonceng bertiga, setelah itu korban bersama kedua pelaku lanjut berkendara, hingga di tengah persawahan korban di bacok
“Di tengah persawahan adik saya di bacok sekali dibagian punggung sampe jatuh ke sawah, setelah jatuh adik saya dibacok lagi sebanyak 3 kali dibagian yg sama, terakhir kedua pelaku ingin ngebacok di bagian leher, tapi adik saya sempet tepis dengan tangan,” terang Reza
Sementara itu Korban dilarikan ke RSUD Kabupaten Bekasi untuk menjalani operasi
Nopi