Bakal Calon Bupati Lampung Hj. Melinda, Kembalikan Formulir Pendaftaran Ke DPC Partai Demokrat Lamsel

Reportika.co.id || Lampung Selatan, Lampung – Bakal calon Bupati Lampung Selatan, Hj. Melinda resmi mengembalikan berkas pencalonannya ke penjaringan Partai Demokrat Lampung Selatan. Kamis, 9/5/2024.

Pengembalian berkas pendaftaran Hj Melinda diantar langsung Liaison Officer (LO) H. Aqrobin sekira pukul 12.00 WIB, didampingi orang tuanya politisi senior Partai Demokrat, H Zulkifli Anwar dan dikawal Ketua Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Lampung Selatan Syaifulloh Musa, dan tokoh dari Demokrat Lampung Selatan H. Khoirul Anwar.

Diketahui H.Zulkifli Anwar adalah mantan Bupati Lampung Selatan dua periode, salah satu pendiri Partai Demokrat Lampung Selatan, dan kini masih menjabat anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat.

Kedatangan H.Zulkifli Anwar bersama LO dan rombongannya, disambut langsung oleh Ketua DPC Muhammad Junaidi, SH Sekretaris DPC Suhendra, Bendahara DPC Vera Lie Dyaningsih, Ketua Tim penjaringan Jenggis Khan Haikal, anggota Fraksi Demokrat Lampung Selatan Kodri, Direk DPC Sosy Junaedy, Kepala Bakomstra DPC Ferry Susanto, beserta anggota tim dan segenap  pengurus DPC lainnya.

H Zulkifli Anwar mengatakan, kehadirannya mendampingi Aqrobin yang ditunjuk sebagai LO dari Melinda putrinya, untuk mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon Bupati ke kantor DPC Partai Demokrat. Sebab ujarnya, Hj Melinda berhalangan hadir dan saat ini masih berstatus PNS aktif.

“Putri saya Hj Melinda belum bisa hadir langsung, karena saat ini masih berstatus PNS dan dalam proses pengunduran diri,” ujarnya kepada awak media.

H.Zulkifli Anwar menambahkan dirinya mendukung penuh pencalonan putrinya. Itupun jika direstui dan di rekomendasikan DPP Partai Demokrat.

“Partai Demokrat ini kan rumah sendiri, saya sebagai salah satu pendiri Partai Demokrat tentu berharap besar dan optimis jika putri saya Hj Melinda SE MM nanti mendapat rekomendasi DPP,” ujarnya.

Sementara LO Hj Melinda SE MM Aqrobin mengatakan pihaknya berikhtiar dan berjuang agar Partai Demokrat nantinya bisa mengusung Hj Melinda SE MM yang merupakan putri kandung H Zulkifli Anwar, salah satu pendiri dan tokoh Demokrat Lampung Selatan

“Berkas pendaftaran tadi sudah diserahkan ke tim penjaringan dan dinyatakan lengkap,” kata Aqrobin.

Dia menegaskan pihaknya siap  berkontestasi politik secara santun dan sehat. Serta siap menjaga marwah Partai Demokrat sebagai partai pengusung.

“Kami berikhtiar semoga nanti DPP mempertimbangkan bakal calon bupati kami ibu Hj Melinda SE MM dan bisa diberikan rekomendasi,” ujarnya

“Selain di Partai Demokrat pihaknya juga sudah mengembalikan berkas pendaftaran ke PKB dan PAN. Tadi sudah ke PAN dan PKB, ini terakhir di Partai Demokrat,” imbuhnya.

Ketua DPC Partai Demokrat Muhammad Junaidi SH memohon maaf karena terlambat datang. Selain terjadinya perubahan jadwal lebih awal, karena juga dirinya harus mendampingi

Ketua DPD Partai Demokrat Lampung Edy Irawan Arief mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon wakil gubernur di PAN Lampung.

“Mohon maaf Bang Zul, tadi saya terlambat. Karena harus mendampingi Ketua DPD Pak Edy Irawan Arief mengembalikan berkas pendaftaran ke PAN. Tapi sebagai bentuk penghormatan saya ke Bang Zul saya upayakan hadir menyambut langsung Bang Zul dan rombongan,” kata Bung Adi panggilan akrabnya.

Anggota Komisi III DPRD Lampung itu mengatakan, kehadiran H Zulkifli Anwar di Kantor DPC Partai Demokrat Lampung Selatan ini merupakan sebuah kebahagiaan tersendiri.

“Kami berharap ini sebagai bukti keseriusan Melinda untuk menjadi bakal calon bupati dari Partai Demokrat. Semoga apa yang diharapkan nantinya bisa terwujud dan memperoleh rekomendasi DPP,” ujarnya.

Dikatakannya, pihaknya hanya berkewenangan menerima berkas penjaringan para bakal calon kepala daerah melalui tim penjaringan. Selanjutnya akan dilaporkan ke DPP melalui DPD.

“Selanjutnya nanti semua keputusan menjadi ranah DPP, kita doakan saja bersama-sama agar Ibu Hj Melinda nanti bisa lolos dan dinyatakan sebagai calon Bupati dari Demokrat. Jika sudah sampai di tahap itu, kami siap berjuang memenangkan sebagai Bupati Lampung Selatan hingga bisa terpilih,” tegasnya.

Ketua Tim Penjaringan Jenggis Khan Haikal mengatakan, hingga saat ini sudah 10 orang mendaftar di penjaringan Partai Demokrat. Dari 10 pendaftar 5 orang sudah mengembalikan berkas yakni Hendry Rosadi, Nanang Ermanto, Radityo Egi Pratama, dan terakhir HJ. Melinda.
Sedangkan 5 orang lagi yakni, Hidayatullah, Imam Subki, Hasbi Aska, Frans Riski Aditya (Kiki The Potters) dan Suhendra belum mengembalikan berkas.

“Dari 10 pendaftar, delapan orang mendaftar sebagai bakal calon bupati sedangkan dua lagi, yakni Kiki The Potters dan Suhendra mendaftar sebagai bakal calon wakil Bupati,” pungkasnya.

Agusnadi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *