Babinsa Award 2023, Danramil 01 Koja Didik Hendro Phidyanggoro Hadiri Silaturahmi bersama Mitra Jaya Flores

Reportika.co.id || Jakarta – Komandan Rayon Militer 01 Koja Mayor Kavaleri Didik Hendro Phidyanggoro, S.E menghadiri silaturahmi bersama Mitra Jaya Koramil Koja 01 Flores. Acara dilaksanakan di Rumah Susun Sederhana Sewa Sindang Jl. Sindang, RT. 03/RW. 09 Kelurahan Koja Kecamatan Koja Jakarta Utara, Jum’at (21/07/23).

“Kegiatan sosialisasi bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta memberikan informasi tentang Babinsa Award 2023,” Kata Didik Hendro.

Didik mengatakan, Kodam Jaya mengadakan lomba foto dan video dengan objek “Kegiatan Babinsa Kodam Jaya” yang berhadiah puluhan juta rupiah.

“Babinsa Awards merupakan apresiasi kepada Babinsa Kodam Jaya yang telah berperan aktif, kreatif dan inovatif dalam melaksanakan tugasnya sebagai aparat teritorial sehingga berdampak positif dan dapat dirasakan langsung Manfaatnya oleh Masyarakat,” Tambahnya.

“Mitra Jaya bantu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, karena saat ini sering terjadi tindakan curanmor, perkelahian, tawuran dan sebagainya,” Ujar Didik.

Sementara Handoko Ketua mitra jaya Kodim 0502/JU mengatakan, saat ini ada 600 anggota yang terdaftar dan aktif.

Mitra Jaya Babinsa Koja berperan dalam menjaga Kamtibmas, di buktikan dengan beberapa kegiatan patroli bersama aparat penegak hukum lainnya.

“Menjadi pelopor dalam pergerakan untuk membantu menjaga persatuan dan kesatuan wilayah,” Harap Handoko.

Sedangkan Lurah Koja Frimelda Novarita menuturkan, adanya kebersamaan dalam setiap kegiatan, seperti cipta keamanan di wilayah Koja.

“Babinsa harus ada, mitra jaya juga ada untuk mengamankan wilayah serta menjalin silaturahmi antar kelurahan, karena menjelang pemilu sangat riskan dari hal-hal yang tidak diinginkan, kami dari pihak kelurahan memohon agar lebih ditingkatkan kekompakan dengan para elemen-elemen yang ada di wilayah koja,” Tutup Frimelda.

Turut Hadir dalam acara tersebut seperti tokoh masyarakat, ketua RW, RT se Kelurahan Koja.

(Samsudin).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *