Reportika.co.id || Kabupaten Bekasi – Dengan adanya perehaban Tembok Penahan Tanah (TPT), yang di kerjakan oleh BBWS melalui program Tanggap Darurat di seluruh aliran kali citarum yang rentan akan jebolnya tanggul ketika aliran air kali meluap.
Saat reportika.co.id menyambangi pekerjaan perehaban TPT di salah satu Kecamatan Pebayuran yang masih dalam tahap pengerjaannya di wilayah Kampung Pacing Lio RT 005/003, Desa Sumberreja, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, semua berbagai elemen sangat mendukung termasuk masyarakat Desa tersebut.
Salah satu perwakilan dari masyarakat, Kemin sebagai warga masyarakat Kampung Pacing Lio RT 005/003, mengucapkan terimakasih atas adanya pembangunan TPT di Desanya
“Saya sebagai masyarakat sangat berterimakasih kepada pemerintah adanya pembangunan penahan tanggul kali citarum di Kampung Lio ini dikarenakan tanggul tersebut sangat lah rawan, dengan adanya pembangunan tembok penahan tanah ini kami sebagai masyarakat tidak khawatir, saya sebagai masyarakat sini khususnya di RT 005/003 merasa senang, tenang dan tidak khawatir jebol ketika air citarum naik seperti yang tahun sudah, karena sudah ada pembangunan tembok penahan tanah tanggul kali citarum,”Ucap Kemin kepada Reportika
Ketika Reportika minta tanggapan salah satu dari pegawai Pemerintahan Desa Rahmat Alias Sinyo sebagai staf Desa Sumberreja mengatakan, dirinya sangat mendukung kegiatan yang bersifat pembangunan, dan berharap semoga pembangunan di Desa tersebut bermanfaat.
“Alhamdulilah bang saya sangat berterimakasih dengan adanya pembangunan Tembok Penahan Tanggul kali Citarum ini,dikarenakan sebelum dibangun khususnya warga Kampung Pacing Lio RT 05/003 merasa takut saat di musim penghujan bang, Adanya pembangunan penahanan kali citarum ini saya mengucapkan rasa berterimakasih Khususnya dari pemerintahan Desa Sumberreja dari pihak Pemerintah Pusat (BBWSC)yang telah membangun Perehaban Tembok Penahan Tanah (TPT) di wilayah kami yang rawan ini bang,”Ujar Rahmat alias Sinyo.
(Ramzi).