Polda Lampung terima Kunjungan Kerja Komisi III DPR RI

Reportika.co.id || Lampung Selatan – Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika S.H. S.I.K M.Si., dan Wakapolda Lampung Brigjen Pol Dr Umar Effendi S.I.K M.Si., menerima Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2022 – 2023. Bertempat di gedung Gsg Presisi Polda Lampung. Jumat,(14/04/23)

 

Acara di hadiri oleh Ketua Tim H. Ahmad Sahroni, S.E., M.I.Kom., Wakil Ketua Komisi III yang beranggotakan H. M. Nasir Djamil, M.Si., Gilang Dhielafararez, S.H., L.L.M., Hj. Adde Rosi Khoerunnisa, S.Sos., M.Si., Siti Nurizka Puteri Jaya, S.H., M.H., Taufik Basari, S.H., M.Hum., L.L.M., Drs. Y. Jacky Uli, M.H., N. M. Dipo Nusantara Pua Upa, S.H., M.Kn.; Abdul Wahid, S.Pd.I., M.Si.; H. Agung Budi Santoso, S.H., M.M.; Komjen (Purn) Drs. H. Adang Daradjatun, DRS. H. Bambang Heri Purnama, S.T., S.H., M.H. Ka BNNP Lampung yang di wakili Kabid Berantas Ahkmad Ikhsan beserta Staff, PJU Polda Lampung dan Kapolres/Ta Jajaran.

 

Kunjungan kerja ini dibuka langsung oleh Ketua Tim Komisi III DPR RI, dalam sambutannya Sahroni mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Lampung dan Ka BNNP Lampung yang di wakili Kabid Berantas yang telah menerima kunjungan kerja Komisi III DPR RI di Provinsi Lampung.

 

Dalam acara Kapolda Lampung memaparkan terkait masalah Terorisme di Provinsi Lampung serta Ka BNNP Lampung memaparkan Permasalahan Narkotika di Provinsi Lampung.

 

Kapolda Lampung Irjen Helmy Menyampaikan, “Saya selaku kapolda Lampung mengucapkan selamat datang di Provinsi Lampung kepada Komisi III DPR RI, selama disini semoga kunjungan kerja yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar”

 

Sambungnya “Beberapa waktu lalu terjadi di Provinsi Lampung adanya kotak amal yang terafiliasi kelompok JI, dimana baru ini terjadinya baku tembak antara dua orang teroris dengan densus yang berlokasi di wilayah Pringsewu, dalam hal ini kami terus melaksanakan komunikasi dengan Densus 88 serta FKUB dalam upaya penanganan paham-paham radikalisme” Ujarnya

 

Dalam kesempatannya paparan dilakukan oleh Ka BNNP Lampung yang diwakili Kabid Berantas Ahmad Ikhsan menyampaikan dalam kegiatan BNNP Lampung, ada rencana Srategis T.A 2023 yaitu Pencegahan dan Pemberantasan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekusor Narkotika, Penataan dan Penguatan Kelembagaan, dan Peningkatan P4GN : Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, Peredaran Gelap Narkotika dan Juga Rehabilitasi Penyalahguna Narkotika.

 

Sangun

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *