Reportika.co.id || Sragi, Lamsel – Kejadian na’as menimpa Armansyah (28) warga Desa Sumber Agung Kecamatan Sragi Lamsel, yang ludes terbakar sekitar pukul 10,15 WIB, Jumat,(30/9/2022)
Menurut informasi yang di terima kejadian tersebut sekitar pukul 10.15, WIB, rumah semi permanen habis seketika lantaran api yang makin lama makin membesar.
Api bermula dari tungku yang sedang di buat merebus air, usai merebus air bara api di matikan lalu di tinggal pergi. Tidak tau apa bara api belum mati semua tiba-tiba api sudah membesar menyambar sekelilingnya.
Kaur kesra Suwarno Menuturkan, dia mendapat informasi dari warga bahwa ada kejadian kebakaran rumah milik Armansyah.
“Ia mendapat informasi kejadian dari warga bahwasannya sewaktu rumah itu akan ditinggal, pemiliknya sempat memasak air panas, setelah itu sebelum ditinggalkan bekerja api sudah dipadamkan lalu ia berangkat bekerja,” kata Suwarno.
“Saat musibah kebakaran pemilik rumah sedang tidak berada ditempat, ia sedang bekerja melakukan perbaikan mesin pemompa air disalah satu rumah tetangganya, sedangkan pemilik rumah hanya tinggal seorang diri tanpa adanya keluarga,” ucapnya
“Ia, langsung memberitahukan kepada warga sekitar untuk segera melakukan pemadaman, namun karena bangunan rumah tersebut mudah terbakar api tidak dapat segera dikuasai, dan wargapun terus berupaya melakukan pemadaman dengan menggunakan peralatan seadanya,” Katanya
Akhirnya api dapat dipadamkan,sekitar pukul 11.00 WIB. Oleh warga, aparatur Desa sumber Agung di bantu anggota Koramil 421-08/Palas, yang juga di tugaskan sebagai Babinsa Desa Sumber Agung.
Setelah dilakukan pengecekan dan pendataan rumah terbakar, dan dinyatakan tidak ada korban jiwa, kerugian ditaksir sekitar 20.000.000.
Made