Reportika.co.id || Kalianda, Lampung Selatan – Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin S.I.P.,M.Si. langsung memimpin acara serah terima jabatan perwira dan Ketua ranting Persit KCK cabang XXXIII Dim 0421/LS dilingkungan satuan Kodim 0421/LS yang dilaksanakan di Aula Parikesit Kodim 0421/LS. Senin 19/09/2022.
Acara Korp raport serah terima jabatan Danramil dilingkungan satuan Kodim 0421/LS, saat ini yakni dari pejabat Danramil 421-09/Tanjung bintang (Kapten Inf Ujang herudin) menyerahkan jabatannya kepada Kapten Inf Tarekat secara definitif Kapten Inf Ujang herudin, menjabat sebagai Pasiopsdim 0421/LS dan Kapten Inf. Tarekat menjabat sebagai Danramil 421-09/Tanjung bintang.
Turut hadir pada acara tersebut Ibu Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Dim 0421/LS, Nyonya Dini Fajar Akhirudin, Mayor Inf.Ihara (Pabung), Para Danramil dan seluruh perwira staf , Dan unit inteldim , Ibu ketua ranting dan pengurus Persit KCK, perwakilan anggota dan PNS Kodim 0421/LS.
Dalam sambutannya Dandim 0421/LS menyampaikan “Mengucapkan selamat dan terimakasih kepada perwira dan ibu Persit yang telah melaksanakan serah terima jabatan atas dedikasinya pada jabatan lama , mudah mudahan dengan adanya pergantian jabatan perwira dilingkungan satuan Kodim 0421/LS dapat menambah kinerja tugasnya lebih baik lagi, karena tugas satuan Kodim 0421/LS sebagai aparat Komando kewilayahan semakin kompleks seiring perkembangan situasi dimasa sekarang ini”.ujarnya.
“Jabatan merupakan sebuah kehormatan dan juga amanah, yang tentunya harus dipertanggung jawabkan bukan hanya didunia namun juga sampai ke akhirat, untuk itu kita harus jaga sebaik baiknya amanah ini. pada kesempatan yang baik ini perlu saya sampaikan soliditas TNI dapat diimplementasikan pada setiap kegiatan kita, karena sampai dengan sekarang ini soliditas TNI masih solid tidak ada terpecah belah, dan kita semua tetap satu Komando dari pimpinan tertinggi TNI sampai dengan anggota dilapangan. Jangan pernah ragukan soliditas dan kesetiaan prajurit TNI kepada NKRI,” Tuturnya
“Laksanakanlah semua tugas dengan penuh semangat dan tanggung jawab jangan lupa untuk selalu beribadah kepada Allah SWT (Tuhan YME) , agar kita senantiasa diberikan ketenangan batin dan keberkahan dari Tuhan,” Tutupnya.
Made