Kediri  

Desa Darungan Pare Kediri, Didapuk Jadi Kampung Bebas Narkoba

Reportika.co.id || Kediri, Jatim – Kampung tangguh bebas dari narkoba tersebut dijadikan tempat edukasi, pencegahan dan penyembuhan penyalahgunaan narkoba.

Kampung tangguh bebas dari narkoba ini, Satresnarkoba Polres Kediri bekerjasama dengan BNN, Pemerintah Desa, STIKES dan Puskesmas Bendo serta stakeholder lainnya.

Kasat Narkoba Polres Kediri AKP Rudi Darmawan menuturkan kampung bebas dari narkoba ini merupakan program dari Mabes Polri.

“Kampung bebas dari narkoba ini untuk mencegah peredaran narkoba dan edukasi, dan penyembuhan penyalahgunaan narkoba,”tutur AKP Rudi, Jumat (8/9/2023).

Disampaikan Kasat Narkoba, selain itu, pihaknya juga merehabilitasi dan pengawasan bagi pemakai atau pengkonsumsi narkoba. Pihaknya bekerjasama dengan pemerintah Desa atau stakeholder setempat lainnya.

“Kampung bebas dari narkoba ini kita juga melakukan rehabilitasi. Dan ada dua orang pemakai narkoba yang saat ini kita rehabilitasi, dan pengawasan”jelasnya.

Selanjutnya mereka juga dilatih untuk mampu disiplin, dan mengendalikan diri sehingga dapat mengatasi dari potensi kambuhannya.

“Satgas pembina kampung Tangguh Bebas Narkoba ini kita bentuk bekerjasama dengan pemerintah desa atau stakeholder untuk bersama-sama mencegah peredaran narkoba,”ungkap AKP Rudi.

Hendrik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *