Kapolres Polman Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Marano 2023

Reportika.co.id || Polman, Sulbar – Kapolres Polman AKBP Agung Budi Leksono,SH.,S.IK.,M.Pd. selaku inspektur upacara gelar pasukan operasi Zebra Marano 2023 di Lapangan Apel Mapolres Polman Jl.Dr.ratulangi no.17 pekkabata, Senin (04/09/2023)

Hadir dalam kegiatan tersebut Forkopimda kabupaten Polman, Danki Brimob kab Polman, kadis perhubungan kab.polman, Kepala BNNK Kabupaten Polman, Kadis Kesehatan, Kasatpol PP Kabupaten polman, PJU Polres Polman dan peserta upacara dari stekholder terkait.

Operasi Zebra Marano 2023 mengangkat tema “Dengan Semangat Malaqbiq Kita Wujudkan Kamseltibcarlantas Yang Kondusif Menuju Pemilu Damai 2024”, yang akan berlangsung selama 14 hari mulai tanggal 04 September s/d 17 September 2023.

Kapolres Polman mengatakan bahwa berdasarkan undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang LLAJ, kita diamanahkan untuk Mewujudkan Kamseltibcarlantas, meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan lalulintas, membangun budaya tertib berlalulintas serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik.

“Tujuan dari operasi patuh Zebra marano 2023 ini adalah untuk menurunkan angka pelanggaran dan angka kecelakaan lalulintas dan angka fatalitas korban kecelakaan serta meningkatnya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” harapnya.

Adapun yang menjadi prioritas dalam penegakan hukum antara lain berkendara tidak menggunakan helm SNI, Berkendara tidak memasang Safety Belt, Pengendara dibawah umur, Menelpon saat berkendara, berkendara melebihi batas kecepatan, berkendara dalam pengaruh alkohol, melawan arus dan kendaraan Over load.

“Apel Gelar Pasukan Operasi zebra 2023 yang diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran Polri ini, mulai dari tingkat Mabes Polri hingga kesatuan kewilayahan, Operasi kemanusiaan ini mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif secara edukatif, persuasif dan humanis, serta penegakan hukum secara selektif prioritas,”Ungkap Kapolres Polman

Andira

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *