Anggota Komisi III DPRD Lampung Selatan, Disentil Ketua Komisi IV DPR RI

Reportika.co.id || Palas, Lampung Selatan – Sudin Ketua Komisi IV DPR RI sebut anggota DPRD Lampung Selatan Dapil III ‘Bego’ pada saat berlangsungnya kegiatan Panen Raya dan Temu Lapang Pembudidaya Ikan (Pokdakan) yang digelar di Desa Palas Pasemah Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel). Jumat, (28/7/2023).

Sudin, SE. yang merupakan Ketua Komisi IV DPR RI dari PDI Perjuangan dan juga Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung itu sepertinya kesal terhadap (T) anggota Dewan Perwakilan Rakyat Lampung Selatan Dapil III, Sragi, Ketapang, Bakauheni dan Penengahan dari PDI Perjuangan itu lantaran tidak bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dan tamu undangan pada saat sesi tanya jawab.

Pada saat sesi tanya jawab dengan pertanyaan yang diberikan kepada masyarakat mengenai tugas DPR RI Komisi IV menaungi di bidang apa saja dan memiliki mitra kerja dengan kementerian apa saja.

Masyarakat yang ikut serta dalam kegiatan itupun bergantian menjawab dengan jawaban yang kurang lengkap dan pertanyaan tersebut di lemparkan ke si T anggota DPRD Lamsel Dapil III dari PDI Perjuangan. Namun si T anggota Dewan tersebut pada saat menjawab tidak menuai hasil jawabannya yang memuaskan.

“DPR RI Komisi IV adalah yang menaungi dibidang atau memiliki mitra kerja di Kementerian Pertanian, Kementerian, Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan,” ucap si T anggota DPRD Lamsel dengan jawaban kurang lengkap.

Sontak Sudin langsung menyentil si T anggota DPRD Lamsel Dapil III tersebut di hadapan ratusan masyarakat dan tamu undangan dengan sebutan ‘Bego’.

“Anggota Dewan satu ini sudah ikut saya empat tahun tapi masih Bego aja,” cetus Sudin, SE Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung itu dan masyarakat langsung menyoraki si T.

“DPR RI Komisi IV memiliki mitra kerja dengan 1. Kementrian Pertanian, 2. Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, 3. Kementrian Kelautan dan Perikanan, 4. Perum Bulog, 5. Badan Restorasi Gambut dan Mangrove, 6. Badan Pangan Nasional,” jelas Sudin.

Sementara itu, masih ditempat yang sama, Ketua DPC PWDPI Didi Herwanto yang ikut dalam kegiatan tersebut mengatakan seharusnya anggota Dewan Perwakilan Rakyat memahami tugas-tugas Komisi anggota Dewan.

“Harusnya anggota Dewan Perwakilan Rakyat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat, apalagi tugas-tugas dari pada Komisi anggota Dewan. Harusnya anggota Dewan memahami itu. Ketika masyarakat memberikan aspirasinya, maka anggota Dewan bermitra dengan Komisi A Komisi B dan C yang menaungi dibidangnya. Maka dari itu anggota Dewan harus memahami tugas dari semua Komisi,” ujar Didi Herwanto.

Made.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *